BANDUNG BARAT, JABAR | Andriawan Burhanuddin SH, selaku Kepala desa Mekar Mukti, Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat, dengan resmi mengukuhkan Kader Relawan Posyandu Remaja, Desa Mekarmukti periode 2023-2025 yang di selenggarakan di Lapangan Voly, kampung Larangan Rw 07.pada Minggu,( 05/02/2023).
Acara tersebut di meriahkan dengan di adakannya Turnament Bola voly, Senam Sehat, serta Layanan Kesehatan Remaja dan umum.
Dalam acara tersebut, di hadiri langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Bandung Barat, Sonya fatmala, Camat Cihampelas, Kasipem Kecamatan Cihampelas, Kepala Puskesmas Kecamatan Cihampelas, dan Perwakilannya Kader Posyandu Remaja, serta para Kader PKK Desa Mekarmukti.
“Mudah-mudahan kepengurusan kader posyandu remaja ini bisa lebih berkembang ke depan, dan bisa bersinergi bekerjasama dengan para Kader PKK, serta unsur elemen yang ada di Pemerintahan Desa Mekarmukti.
Sehingga target-target yang kemudian menjadi arahan program baik turunan dari ke Pemerintahan Pusat dan Kabupaten termasuk Pemerintahan Desa bisa bersama-sama di selesaikan,”Harapnya Kepala Desa Mekarmukti.
Dalam sambutannya, Sonya Fatmala menyampaikan” Salam dari Kang Hengky untuk semua yang hadir disini, mohon ma’af ,Beliau tidak bisa ikut serta karrna ada perjalanan Dinas ke Surabaya, mudah-mudahan lain kali Kita semua bisa bersilaturahmi kembali,”Ungkapnya .
Saya juga mengucapkan selamat atas launchingnya posyandu remaja, dan mengapresiasi Desa Mekar Mukti yang telah menginisiasi posyandu remaja di Rw 07,mudah – mudahan di Kecamatan Cihampelas dan di semua Rw bisa melaksanakan posyandu remaja,”ujarnya Sonya Fatmala.
Karena posyandu remaja menjadi aspek penting dari pembangunan pemerintah Kabupaten Bandung Barat ,terutama penurunan dan pencegahan stunting,”pungkasnya.
Hingga acara selesai, kegiatan aman dan berjalan lancar sesuai harapan.
NARASUMBER PEWARTA : M. UTED DIEN IINEWS JABAR .EDITOR RED : LIESNAEGA.