Bandung– Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kab. Bandung Barat meraih predikat Juara Ke-1 kategori Stand UMKM dan Juara Ke-2 kategori Yel-Yel DWP di ajang Bazar Dharma Wanita Persatuan Tingkat Provinsi Jawa Barat. Kegiatan yang diikuti oleh puluhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat tersebut, digelar di Plaza Gedung Sate Bandung selama dua hari, Kamis-Jumat (9-10/12/21).
Ketua DWP Kab. Bandung Barat, Hj. Lanny Sodikin, menyampaikan apresiasi atas capaian yang diraih tim DWP KBB yang pada tahun ini diwakili oleh DWP Dinas PUPR dan DWP Dinas Perkim. Menurutnya, hal ini menjadi pembuktian kesungguhan pihaknya dalam mempersiapkan dan menampilkan potensi UMKM yang ada di Kab. Bandung Barat di even Bazar yang rutin digelar DWP Provinsi Jawa Barat setiap tahunnya.
“Saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas capaian yang diraih tim DWP KBB yang pada tahun ini diwakili oleh DWP Dinas PUPR dan Dinas Perkim, dengan meraih Juara Pertama di kategori Stand bazar, dan Juara Kedua di kategori Lomba Yel-Yel Dharma Wanita Persatuan. Hal ini sebagai bukti kesungguhan kami dalam mempersiapkan dan menampilkan sejumlah potensi UMKM yang terdapat di Kab. Bandung Barat di even Bazar yang rutin diselenggarakan Dharma Wanita Persatuan Provinsi Jawa Barat setiap tahunnya,” ujarnya.
Lebih jauh disampaikan, pihaknya pada tahun ini memamerkan sejumlah produk unggulan dari beberapa UMKM yang tersebar di 16 kecamatan yang ada di Kab. Bandung Barat. Sebagian dari mereka telah melalui sejumlah tahapan untuk bisa ditampilkan di kegiatan di atas, seperti penyeleksian produk yang dipandang dapat mengangkat kekhasan produk daerah Bandung Barat, hingga kesiapan para pengusaha UMKM untuk terus berkomitmen meningkatkan perekonomian masyarakat melalui produk unggulannya.
Sementara itu, Ketua Dharma wanita Persatuan Dinas PUPR yang pada tahun ini ditunjuk sebagai Duta DWP KBB, Hj. Yanti Herliyana Rachmat, menuturkan prestasi yang diraih tim DWP KBB tidak terlepas dari dukungan semua pihak, terutama dari penasihat DWP KBB, Sonya Henki Kurniawan, dan seluruh kepala dinas yang ada di lingkungan pemerintah Kab. Bandung Barat, serta para pengusaha UMKM yang dengan sungguh-sungguh telah menampilkan produk-produk lokal unggulannya. Sehingga pihaknya berharap capaian ini dapat dipertahankan di tahun berikutnya dan lebih memotivasi pihaknya untuk terus berkreasi, inovasi, dan meraih prestasi yang lebih tinggi agar dapat meningkatkan kualitas pelayanan di sektor UMKM yang akan berdampak kepada semakin harumnya nama Kab. Bandung Barat.
“Prestasi yang diraih tim DWP KBB tidak terlepas dari dukungan semua pihak, terutama dari penasihat DWP KBB, Sonya Henki Kurniawan, dan seluruh kepala dinas yang ada di lingkungan pemerintah Kab. Bandung Barat, serta para pengusaha UMKM yang dengan kesungguhan hati telah menampilkan produk-produk lokal unggulannya. Saya harap prestasi ini dapat terus dipertahankan di tahun berikutnya dan lebih memotivasi kami untuk terus meraih prestasi yang lebih tinggi agar dapat meningkatkan kualitas pelayanan di sektor UMKM sehingga dapat mengharumkan nama Kab. Bandung Barat,” ungkapnya.
Senada dengan Kepala Bidang Waskim Dinas Perkim KBB, Hj. Siti Azizah, menyampaikan rasa syukur atas prestasi yang diraih DWP KBB. Menurutnya, semua ini atas kerja sama dari semua pihak, dan berkat dukungan dari para ketua dan pengurus DWP di semua SKPD yang ada di lingkungan Kab. Bandung Barat.
Selanjutnya, Ketua Dharma Wanita Persatuan KBB, Lanny Sodikin, menegaskan pihaknya akan terus konsisten menggali dan mengembangkan segenap potensi UMKM yang ada di Kab. Bandung Barat. Hal ini akan dimplementasikan dalam setiap kegiatan DWP untuk selalu memberikan penyuluhan dan pembinaan kepada DWP binaannya untuk terus melakukan kegiatan yang diselenggarakan tingkat Prov. Jawa Barat, dan jenjang yang lebih tinggi lagi.
“Kami akan terus mengggali dan mengembangkan segenap potensi UMKM, agar dapat mengangkat perekonomian masyarakat, sehingga dapat mengharumkan nama Kab. Bandung Barat,” tandasnya.
Narasumber: Adhyatnika Geusan Ulun –Pewarta: Dadang A. Sapardan –Editor: Liesna Ega