Suaramediaindonesia.com | Selasa, 1 Pebruari 2022.
BANDUNG KULON, JABAR | Camat Bandung Kulon bernama A.Hadi memimpin apel pagi kemarin, di halaman Kantor Kecamatan Bandung Kulon .Senin, (31/01/2022). Hadir dalam apel pagi para Kasi, Staff dan seluruh jajaran kantor Kec. Bandung Kulon.
Dalam amanatnya, A. Hadi meminta seluruh pegawai di lingkungan Kantor Kecamatan Bandung Kulon agar tidak perlu ragu dengan vaksin covid-19 yang disediakan pemerintah.
“Terkait program vaksinasi (covid-19) dari Pemerintah Pusat, saya harap kita semua tidak perlu ragu demi melindungi diri kita, keluarga kita dan orang lain dari virus Covid-19.” Kata Camat A.Hadi.
Camat A.Hadi juga mengapresiasi jajarannya yang sudah mendukung dan berpartisipasi dalam program vaksinasi Covid-19.
“Pegawai kita sudah tinggi partisipasinya. Sebagian sudah selesai melakukan,sebagian yang belum, tetap Saya ingatkan baginya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” tambahnya.
Selanjutnya Camat A Hadi juga berharap, semua jajarannya di Kec Bandung Kulon dapat mendukung upaya pemerintah untuk menghentikan penyebaran virus covid-19.
“saya berharap semua pegawai Kecamatan maupun Warga Masyarakat Lingkungannya yang belum melakukan Vaksinasi dapat bersedia divaksin, sebagai bentuk dukungan kita kepada program Pemerintah yang sedang berupaya menghentikan penyebaran dari virus ini,”ujarnya.
Kegiatan, dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan
dengan tertib dan disiplin jajaran petugas, Staff, pegawai Kecamatan yang mengikuti apel pagi mendengarkan beberapa pesan program yang Camatnya utarakan.
diantara himbauannya salah satunya termasuk kegiatan musrenbang dan pemberian vaksin yang ketiga yang baru dilaksanakan 15%.
Setelah selesai menggelar Apel Pagi, maka awak media pun menemui Camat A. Hadi untuk konfirmasi terkait kegiatan Apel Pagi tersebut, dan Beliau juga mengutarakan bahwa masyarakat Bandung Kulon yang sudah di vaksin pertama baru mencapai 81% , itu yang terdata, sedangkan vaksin kedua 83% , karena banyak warga Kecamatan Bandung kulon di vaksin di luar daerah Bandung Kulon,”pungkasnya.
Karena Camat A Hadi akan Mengikuti Acara kegiatan lain yaitu Musrenbang, maka Wawancara dengan awak media Ini tak bisa berlangsung lama.
Narasumber Pewarta : Maya IiNews Jabar. Editor Red : Liesna Ega.