Ciburial . Kabupaten Bogor I suaramediaindonesia.com – Pemilihan ketua RT di RT 005 RW. 005 Desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Kapubaten Bogor, Jawa Barat, dilaksanakan secara demokratis melalui musyawarah warga yang disaksikan oleh Ketua RW 005 yang juga sebagai perwakilan kepala desa Tugu Utara yang saat ini berhalangan hadir Bapak Hendra yang secara aklamasi menetapkan kembali RT 005 Bapak pian sopian sebagai ketua RT ( Rukun Tetangga ) sesuai peraturan Bupati Bogor nomor 31 tahun 2012 .
Musyawarah yang diikuti oleh seluruh kepala keluarga dalam RT yang bersangkutan. Jika musyawarah tidak mufakat, pemilihan dapat dilaksanakan dengan pemungutan suara oleh masyarakat.
Saat memberikan sambutannya Ketua RW 005 Hendra mengatakan ” dalam acara saat ini kamis 20 juni 2024 adalah melanjutkan acara yang sebelumnya adalah acara pemilihan ketua RT 005, yang mana masa kerja ketua RT 005 keraton ciburial telah habis dan di lanjutkan kembali atau masih di percayanya bapak pian sopian menjadi ketua RT 005 walau panitia pemilihan RT telah memberikan kesempatan kepada warga bila ingin dirinya mencalonkan sebagai ketua RT 005 ” jelas hendra .
Pada kesempatan yang sama , Ketua RT 005 Pian Sopian menambahkan ” Saya sebagai penerima mandat Ketua RT 005, dari warga yang hadir di aula madrasah Rt 005 Ciburial keraton ini mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang di berikan untuk melanjutkan sebagai ketua RT 005 ,dan saya siap menerima kritikan maupun masukan dari warga demi kemajuan dan kesejahteraan warga RT 005 ” tambahnya.
Di tempat yang sama Ketua Komite anti Korupsi Indonesia ( KAKI ) Teguh Poedji Prasetyo memberikan penjelasan terkait kehadirannya di pemilihan RT 005 RW 005 desa ciburial keraton ” saya hadir di sini pada saat pengukuhan atau penetapan RT 005 terpilih adalah sebagai warga baru ,yang sekaligus mengenalkan diri atas kehadiran saya menjadi warga RT 005 RW 005 desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor, jadi bukan aďa unsur yang lain yaaa ,harus di bedakan ” jelas teguh saat di wawancara suaramediaindonesia.com .
Pewarta : Ririn
Editor redaksi : Egha