DEPOK I suaramediaindonesia.com – Relawan Yang tergabung dalam Restorasi Semangat Indonesia di singkat RESMI saat di temui di salah satu rumah makan terkemuka di kawasan pakansari cibinong kabupaten bogor pada minggu 7/05/2023, menjelaskan kinerja maupun pencapaian target dalam pemenangan Capres Anies pada pilpres 2024 nanti.
Di tempat yang sama ketua relawan RESMI Syafrizal menjelaskan “ kita dari relawan pendukung anies yaitu relawan anies, akan membuat suatu Strategi yang khusus nya di kota depok untuk merapatkan semua simpul pada setiap RT, dan kinerja kita melihat berapa banyak pencapaian pemilih anies dari segi kader atau simpatisan yang bergabung “ ucap syarizal sebagai ketua umum Restorasi semangat indonesia ( RESMI ) .
Di tambahkan syafrizal “ dari kader setiap Rt tersebut akan menjalani sosiailisasi simpatik, agar masyarakat depok memahami dan mengerti bila 2024 mendatang adalah tahapan perubahan, sekaligus memberikan wawasn kepada masyarakat saatnya kita memberikan aspirasi dan menghindari golput dalam pemilu 2024 yang akan datang.
Fadillah sebagai wakabid pengkaderan menjelaskan secara jelas kepada pihak media bagaimana RESMI bisa menargetkan suara dan berapa target yang akan di capai pada pilres 2024 nanti .
Fadillah yang akrab di sama umi fadillah memaparkan target pendapatan suara anies pada pencapresasn 2024 “ target kita adalah berapa minimal perolehan suara dari jumlah pemilih di kota depok, seperti kita contohkan , pemilih di kota depok ini terdaftar pada daftar pemilih sementara ( DPS ) berjumlah 1.2 juta lebih warga depok yang terdaftar di 5.570 tps, bila kader resmi di depok bisa merekrut kader baru disetiap TPS itu sepuluh orang Maka hasil kita sudah jelas kader RESMI di kota depok berjumlah 55.700 kader yang akan siap mensosialisasikan masyarakat depok tentang Program Capres ANIES BASWEDAN “ jelasnya di lokasi yang sama
Pewarta : Diwan
Editor redaksi : Egha