Suaramediaindonesia.com | Selasa,25 Januari 2022.
Aceh Timur | Tiang PLN tumbang dan melintang ke Jalan di wilayah Perlak Lokop di km 55, Dusun Ketibung, Desa Bunin, Kecamatan Serbajadi , pada hari Selasa,( 25 /01/22) sekira Pukul 11. 45 WIB.
Menurut keterangan yang diberikan kepada awak media ini,bernama Tarasiman kordinator PLN Pos Penaron Lokop, petugas akan terjun langsung ke tempat kejadian tersebut yaitu di SP 6 Penaron,”ujarnya.
“Insya Allah selepas Dzuhur ,Kami akan segera ke lokasi tempat kejadian,”kata Tarsiman,saat di konfirmasi awak media ini.
Unarudin Rengali Humas dari proyek perbaikan Jalan Perlak Lokop pada segmen 2 ini, sekaligus dengan mitra petugas PLN ,akan segera perbaiki tiang PLN yang tumbang tersebut dan melintang di atas jalan Perlak Lokop .
“Pasalnya bila tidak segera ditangani,maka kendaraan pun harus antri ,dan menunggu dan dapat mengakibatkan macet ,sedangkan proyek perbaikan jalan Lokop segmen dua tersebut , sedang dalam pengerjaaan juga, kalau tidak segera di perbaiki, maka Merekapun tidak berani mengerjakan jalan Lokop tersebut, karena ditakutkan kesetrum ,’ kata Renggali.
Renggali berharap” agar segera di pindahkan dan di gantikan dengan Tiang PLN yang baru, agar listrik di Serbajadi segera hidup kembali,dan jalan Perlak Lokop pun segera normal kembali,” harap renggali.
Narasumber : Bukhari Muslim MH Iinews Aceh . Editor Red : Liesna Ega.