JAKARTA | Istana Kepresidenan menegur jajaran menteri Kabinet Merah Putih setelah geger kop surat Menteri Desa dan Pembangunan Tertinggal Yandri Susanto.
Tersebar arahan di grup aplikasi perpesanan menteri yang disebut disampaikan oleh Sekretaris Kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya.
Sebelumnya, Menteri Desa dan Daerah Tertinggal Yandri Susanto disorot belakangan lantaran menggunakan kop Kemendes untuk acara haul sang ibu yang digabungkan dengan acara santri di salah satu pondok pesantren di Serang, Banten.
Yandri mengklaim acara itu tidak mengandung unsur politik, terutama pilkada.
Awalnya Yandri menyebutkan acara itu digelar dengan mengundang puluhan kepala desa dan ribuan orang. Acara haul ibunya, digabung dengan Hari Santri Nasional, yakni pada 22 Oktober..
Narasumber Pewarta: Dimas. Editor Red: LiesnaEgha.